22 Januari 2014

kado terindah ulang tahunku

Minggu lalu 15 januari, adalah hari ulang tahun. Di lubuk hati ini ada harapan agar dapat kado terindah dari The Greatest Creator_pregnancy'red. Bulan lalu aku menstruasi tanggal 15 desember. Selama hampir dua tahun ini, selalu H2C saat mendekatati tanggal menstruasi :(. Hingga tanggal 18 Januari mens belum juga datang. Padahal tanda tanda menstruasi sudah datang sejak 2 minggu sebelumnya, payudara sakit, pinggang pegal dsb. Sebenarnya sangat berharap positif, tapi untuk saat ini terlalu takut berharap_Takut kecewa lagi lagi dan lagi. Ditambah hasil medical check up yang aku terima akhir desember lalu, aku terdeteksi ISK (infeksi Saluran Kemih) dan diberi antibiotik sama dokter umum, memang sejak pertengahan desember frekwensi kencing ku bikin sebel. Hampir tiap 15 menit ke toilet :( Tanggal 19 belum juga haid. Akhirnya kuputuskan beli testpack. Dan tidak kusangka hasilnya 2 garis meskipun yang satu samar. Dari tanggal 19 hingga 21 januari aku testpack 6 kali (sehari 2 kali), takut banget hanya keGeEr-an saja. Takut Kecewa lagi lagi dan lagi :( . Aku tidak memberitahu suami hasil test pack ini, takut mengecewakan jika nanti ternyata negatif :( Aku takut jika hasil positif karena pengaruh obat ISK yang konsumsi. Tanggal 22 aku putuskan untuk ke Dokter kandungan untuk memastikannya. Dan Alhamdulillah positif hamil, dengan usia kandungan 4W6D. ketika di USG belum kelihatan janinnya, baru kantong janin dan disuruh balik 2 minggu lagi. Ya Allah.. semoga ini benar benar menjadi kado terindah ulang tahunku tahun ini, dan kado untuk pernikahan kami (Kami menikah feb 2012_2 tahun menunggu hari ini).